Polrestouna.com – Patroli dan Pengaturan lalu lintas adalah merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat di jalan raya. Dengan ditempatkan personel Polri dapat memberi rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat pengguna jalan.

Seperti pada pagi hari Rabu (12/4/2022) terlihat Personel Sat Lantas Polres Touna melakukan patroli dan mengatur Arus Lalu Lintas di wilayah hukum Polres Touna.

Dalam kegiatan ini, Personel Sat Lantas Polres Touna selain menyampaikan himbauan Tertib Berlalu Lintas juga menyampaikan himbauan pencegahan Penyebaran Virus Covid-19 dengan sering cuci tangan pakai sabun dan air mengalir serta kurangi keluar rumah dan bila keluar rumah harus menggunakan masker serta mengajak melaksanakan Vaksin karena aman dan halal.

Kasat Lantas Polres Touna, Iptu Aris Suhendar, S.T.K., S.I.K., mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dalam melaksanakan aktivitas dipagi hari.

“Agar terjaga Kamseltibcar Lantas dan mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas),” kata Iptu Aris Suhendar.

“Kami berharap masyarakat yang melaksanakan aktivitas pagi selalu mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara, sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas,” tambahnya.*Humas*