Polrestouna.com – Himbauan Kamtibmas, Protokol Kesehatan dan Vaksinasi Covid-19 menjadi sasaran Patroli Dialogis Polsek Jajaran Polres Touna. Seperti yang dilaksanakan oleh Personil Polsek Una Una, Selasa (2/8/2022) di seputaran Desa wakai wilayah hukum Polsek Una Una.

Personil Polsek Una Una Brigpol Angga Agus Pratama melaksanakan patroli dialogis serta memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas, tetap memperhatikan protokol kesehatan, minimal memakai masker dan menjaga jarak serta melaksanakan Vaksinasi dipuskesmas Wakai.

Kapolsek Una Una Iptu Maryanto mengatakan, Personil Polsek Una Una melaksanakan patroli untuk menghimbau masyarakat agar bersama-sama menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing.

“Selain menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat, personel Polsek Una Una juga memberikan himbauan untuk selalu mematuhi prokes dan mengikuti vaksinasi,” kata Kapolsek.

Lanjut kata Iptu Maryanto patroli ini juga bertujuan mendapatkan informasi langsung tentang gangguan kamtibmas dari masyarakat.

“Kami berharap kepada masyarakat dapat menyampaikan informasi langsung kepada personil Polsek Una Una pada saat patroli guna dilakukan upaya pencegahan gangguan kamtibmas,” ujar Kapolsek.

Menurutnya, menjaga Kamtibmas bukan hanya tugas dari Polri dan TNI tetapi juga membutuhkan peran serta dari masyarakat.

“Agar selalu tecipta situasi kamtibmas yang kondusif kepada seluruh masyarakat untuk tidak ragu dalam menyampaikan informasi masalah gangguan kamtibmas kepada Polsek Una Una,” tutup Kapolsek.*Humas Res Touna*