Polrestouna.com – Kasat Reskrim Polres Touna, Iptu Muhammad Kasim, S.H bersama anggota menghadiri Rapat Koordinasi persiapan pembentukan Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2024, Jumat (07/10/2022).
Rapat Koordinasi yang berlangsung di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Touna ini juga dihadiri Ketua Bawaslu Touna, Drs. Abas, Anggota Bawaslu Touna, Leming, S.Ag bersama Suandi Tamrin Bilatullah, S.I.Kom dan Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Touna.
Kasat Reskrim Polres Touna, Iptu Muhammad Kasim mengatakan, rapat koordinasi merupakan rapat awal Sentra Gakkumdu, sekalian penyerahan SK Anggota Gakkumdu,
“Rapat koordinasi ini juga membicarakan langkah-langkah yang akan dilakukan nantinya. Bagaimana trik-triknya, apakah masih seperti dulu atau sudah berubah,” kata Iptu Muhammad Kasim.
Lanjut kata Acil Panggilan akrabnya, dalam rapat ini juga dibicarakan terkait persiapan menghadiri rapat kegiatan Sentra Gakkumdu di Kabupaten Banggai.
“Dalam rapat Gakkumdu nantinya akan diikuti dari Bawaslu Touna, Polres Touna dan Kejaksaan Negeri Touna,” tutupnya.*Humas Res Touna*