Touna – Menyambut Hari Bhayangkara ke -78 tahun 2024, Polres Touna melaksanakan Anjang Sana kepada Purnawirawan dan Warakauri Polri di kediamannya, Jumat (21/6/2024) sekitar pukul 13.45 siang tadi.

Anjangsana kalinya ini dipimpin langsung oleh Kapolres touna AKBP Ridwan J.M Hutagaol, S.I.K., S.H. didampingi oleh Pejabat Utama Polres Touna serta pengurus Bhayangkari Cabang Touna.

 

Kapolres Touna melalui Kasihumas AKP Triyanto mengatakan, pelaksanaaan anjangsana kepada purnawirawan polri dan warakauri sebagai wujud nyata kepedulian Polres Touna terhadap Sesepuh Polri.

“Kegiatan ini telah menjadi agenda rutin jajaran Polri dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara setiap tahunnya,” ucap Kasihumas.

AKP Tri menambahkan, pada kegiatan anjangsana ini Kapolres Touna AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., S.H. turun langsung bertemu dengan para Purnawirawan Polri dan Warakauri untuk bersilaturahmi.

“Selain bersilaturahmi, Kapolres juga memberikan bantuan berupa paket sembako kepada para purnawirawan maupun Warakauri,” ujarnya.

Pada Tahun 2024 ini, Hari Bhayangkara Ke-78 nengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif Dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.

(Siaran Pers: Humas Polres Touna Polda Sulteng)