TOUNA – Dalam rangka cipta kondisi dan coling system pasca Pilkada 2024, Kasat Binmas Polres Touna AKP Ngatimin pimpin kegiatan sambang dan silaturahmi kepada masyarakat, Selasa (07/01/2025) pagi Wita.

Turut dalam kegiatan sambang KBO Sat Binmas Ipda Riono bersama anggota. Mereka melakukan sambang silaturahmi dan tatap muka dengan masyarakat yang ada di Kelurahan Uentanaga Bawah Kecamatan Ratolindo.

Kasat Binmas AKP Ngatimin mengatakan, kegiatan sambang ini dilaksanakan pelabuhan Ampana guna memberikan himbauan kamtibmas terhadap para penumpang kapal yang akan berangkat ke wilayah kepulauan.

“Kami melaksanakan sambang ini dalam rangka cipta kondisi. Kami mengunjungi pelabuhan Ampana di Kelurahan Uentanaga Atas dan memberikan imbauan kamtibmas kepada para penumpang,” ujarnya.

“Disana kami memberikan himbauan agar para penumpang untuk memperhatikan barang bawaan dan menjaga keselamatan diri sendiri dalam menghadapi cuaca yang tidak menentu,” tandas Kasat Binmas.

“Kami juga mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga tali silaturahmi dan toleransi kepada sesama manusia dan tidak saling menghujat untuk menghindari konflik,” ungkap Kasat AKP Ngatimin.

“Selain itu, karena saat ini sedang marak geng motor, kami juga berpesan untuk waspada. Awasi pergaulan anak-anak, jangan sampai ikut-ikutan dalam geng motor dan laporkan apabila ditemukan,” pesannya.